Senin, 14 Desember 2015

Cara Membaca Struktur Nama SCS Tool (Bagian 1)



Abaikan warna biru, hijau, dan kuning jika muncul. Warna merah berarti negatif.

-------------------
*Harani* adalah kode akhir dari setiap fase dan kode akhir dari keseluruhan mata rantai kode-kode dalam nama. Juga merupakan nilai yang menunjukkan hasil akhir, baik, buruknya sifat yang dibawa seseorang atau perusahaan. Dari nilai inilah akan diketahui potensi masalah. Harani positif berada pada nilai 1, 2, 3, 4, 6, sedang harani negatif pada nilai 5, 7, 8, 9, 11, 13
-------------------

*Acoustic Root/ AR* adalah kode yang menunjukkan faktor perubah yang di dalamnya terdapat sisi positif dan negatif. Kecenderungan positif dan negatif dalam Acoustic Root bergantung pada Synchronicity, Coherence, Harani, Polarity, dan  Time.
--------------------

*Time* adalah kode yang menunjukkan faktor waktu yang di dalamnya terdapat sisi positif dan negatif. Kecenderungan positif dan negatif dalam Time bergantung pada Synchronicity, Coherence, Harani, Polarity,
dan  Time
------------------

CC : FMEI

F = Fisik = ini berurusan dengan pekerjaan pekerjaan fisik yang di lakukan, praktis, disiplin, detil, kesenangan fisik, atau kebalikanya dari itu semua ( bukan kebugaran fisik seseorang)

M = mental = ini berurusan dengan akal dan pola pikir, seprti cara pikiranya mengumpulkan informasi, ketajaman berfikir, pemilihan object dan kondisi, termasuk di dalamnya tingkat konsentrasi dan analisa

E = emosi = emosi ya melambangkan expresi emosional, misal suka perdebatan atau engga, melampiaskan sex pada prang lain atau pasangan atau juga pemilihan subject atau objec berdasarkan logika atau hati di tentukan disini - emosi berurusan sama hati atau juga perasaan.

i = intuisi = ini berurusan sama alam bawah sadar dan memori yang tidak bisa di ambil oleh kesadaran biasa. intusi menentukan seberapa kuat seseorang memanggil memori yang muncul dan kemampuan otak yang tidak bisa di akses secara sadar. intusi yang di maksud disini adalah seberapa mampu seseorang mengambil dan menangkap informasi dari kesadaran yang lebih tinggi

-----------------------

'f' kecil itu berarti 'frase'. Frase merupakan satuan linguistik yang lebih besar dari kata dan lebih kecil dari klausa dan kalimat. Sebuah nama bisa terdiri dari 1 atau beberapa frase.
- Bila nama terdiri dari 1 frase maka nilai f= 0.8.
- Bila nama terdiri dari 2 frase nilai f=0,9.
- Bila nama terdiri dari 3 frase nilai f= 1,0 dan
- Bila nama terdiri dari 4 (atau  lebih) nilai f= 0,7

Peran nilai 'f' dalam hanya sekedar membantu perhitungan mencari sinergi dll.. termasuk c.i (cross index) juga sekedar membantu perhitungan mencari sinergi dll..
---------------------

*Synchronicity* merupakan parameter yang menunjukkan relasi kode-kode dalam diri dengan kode-kode di luar diri. Rentang Synchronicity value adalah 0.05 – 1.0 dengan rentang positif ada di 0.8 – 1.0. Orang dengan *Synchronicity* tinggi akan memperoleh banyak kemudahan dalam aktivitasnya, atau sering disebut orang itu “Beruntung / Hoki”. Dengan Synchronicity rendah biasanya orang itu sulit dan tidak mampu melihat peluang, seringkali tersadar ketika peluang telah berlalu, dan biasanya jika sukses akan mudah jatuh lagi.
-----------------

*Coherence* merupakan parameter yang menunjukkan tingkat kekuatan struktur kode-kode dalam diri sendiri yang saling berkaitan antara satu kode dengan kode lainnya. Rentang Coherence value adalah 0.1 – 1.0 dengan rentang positif ada di 0.7 – 1.0. Orang dengan *Coherence* tinggi menunjukkan kemampuan diri yang semakin baik, orang dengan SI rendah tidak mampu mengeksekusi peluang dengan baik, tidak dapat mengambil keputusan, kesulitan dalam belajar, dan tidak fokus sebagai salah satu ciri utamanya.
---------------

*Synergy* adalah kemampuan seseorang membangun komunikasi dan mempertahankan kerjasama dengan orang lain. Merupakan parameter yang menunjukkan tingkat sinergi dalam keseluruhan mata rantai kode-kode dalam nama baik pada arah positif maupun arah negatif.
-------------------

*Productive* adalah nilai yg menunjukkan semangat dan kinerja seseorang. Merupakan parameter yang menunjukkan tingkat produktifitas dalam keseluruhan mata rantai kode-kode dalam nama baik pada arah positif maupun arah negatif.

---------------------

Obstacle 3 (Obs 3) = Gap antara  Time dan AR adalah tiga. Parameter  yang mengindikasikan potensi sakit baik  oleh suatu penyakit ataupun kecelakaan. Hanya kadang-kadang saja muncul dalam beberapa struktur nama. Tidak Semua orang memiliki.

---------------------

*Tahun Momentum stream* Bagian yang ada tahunnya sebelah matrix (2016, 2017, 2018)  merupakan detail momentum stream. Kami lebih detail dan terbuka  dalam melihat Momentum stream ditahun. Momentum stream berarti potensi pikiran bercabang. Jika warna merah lebih banyak berarti potensi pikiran bercabang banyak. Dibaca momentum stream -1. Sedangkan jika putih lebih banyak dari merah berarti  potensi pikiran bercabang lebih sedikit. Dibaca momentum stream +1. Adanya warna merah pada momentum stream adalah wajar dan alami.

---------------------

*Matrix* Tulisan matrix hanya untuk perhitungan waktu. Silakan Abaikan. Warna Hijau biru yang muncul juga bisa di abaikan.

=============================
Setiap Vokal dan Konsonan pada nama anda tersimpan energi yang menggetarkan setiap kelenjar dalam tubuh, getaran kelenjar tersebut menghasilkan hormon yang berpengaruh pada mindset dan tindakan anda. Pengaruh tersebut dapat berupa masalah Kesehatan, Karir, Bisnis dan Rumah Tangga anda.

Waktu bergerak maju. ia tidak pernah mundur. Ia hanya bisa tiada begitu seseorang menghentikan pikiranya.

Waktu bergerak dengan pola masing masing bagi setiap individu. Dan itu muncul dari tanggal lahirnya. Awal untuk melihat sukses dan tidaknya seseorang ada didalam waktu lahirnya. Nama akan menjadi faktor perubah, melemahkannya atau meningkatkannya.

Dalam waktu itu ada kekuatan dengan angka. Keselarasan keduanya membentuk potensi yang baik atau potensi yang buruk. Jika itu sangat baik bahkan nama yang yang buruk sekalipun tidak akan mampu melemahkanya. Jika itu sangat buruk bahkan nama yang baik sekalipun tidak mampu meningkatkanya kearah lebih baik.

Bagi seseorang yang mengerti akan hitungan waktu dan nama sangatlah mudah membuat nama untuk berpotensi sukses. Tapi sangatlah sulit membuat nama dengan mengikuti alur waktu lahir.

Begitu seseorang mencoba mengubah alur waktu dengan namanya. Akan banyak yang harus dikorbankan. Bisa sakit, trauma, keluarga yang hilang atau bahkan kematian. Mengejar kesuksesan melalui perubahan nama tanpa memperhitungkan faktor lain hanya akan mengganti konskwensi dalam bentuk lain.

Dalam perhitungan nama dan waktu tidak selalu sebuah nilai dalam alur waktu yang di bentuk tanggal lahir dan potensi yang dibentuk oleh nama akan bernilai positif atau negatif. Semua bergantung pada "angka lain" yang muncul berdampingan dalam kehidupan.

Jika ditemukan anomali dalam perhitungan, harani positif tapi berakhir tragis, harani negatif tapi berakhir bahagia. Itulah pengaruh dari "angka lain" yang berdampingan. selaras atau tidak selaras disitu kuncinya.

Perubahan nama adalah salah satu faktor dari banyak faktor yang menyebabkan orang sukses dan bahagia. Faktor yang lain adalah keilmuan, Karakter Mulia, Doa, Kerja keras, dan ketulusan dalam hidup.

LANJUT BAGIAN 2
===================================
Sumber: Arkand. Com. Jacob7Bear. Starkristal.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar